Tugas Mandor Pembesian / Penulangan Beton

Tugas Mandor Pembesian / Penulangan Beton (Steel Rods Foreman). Uraian Jabatan menyiapkan, mengkoordinir dan memeriksa pembesian/penulangan pada pekerjaan konstruksi beton bertulang.

Tugas Dan Tanggung Jawab Mandor Pembesian / Penulangan Beton
Tugas Mandor Pembesian / Penulangan Beton
 
Uraian Tugas Mandor Pembesian / Penulangan Beton

  1. Menerapkan UUJK K3 dan Ketentuan pengendalian lingkungan kerja. Yang antara lain adalah menerapkan ketentuan UUJK (Undang-Undang Jasa Konstruksi). Menguasai Ketentuan K3 sesuai posisi dan peranannya. Melaksanakan persiapan pelaksanaan K3. Menerapkan ketentuan K3. Menerapkan ketentuan pengendalian lingkungan kerja.
  2. Menguasai rancana pembuatan pembesian/penulangan beton sesuai spesifikasi, pembesian / penulangan beton, gambar kerja, instruksi kerja (IK). Schedule kerja Proyek. Antara lain adalah mempelajari dan menguasai spesifikasi pembesian/penulangan beton dan gambar kerja. Mempelajari dan menguasai instruksi kerja. Mempelajari dan menguasai Schedule kerja proyek.
  3. Membuat Jadwal (Schedule) Kerja Harian Dan mingguan antara lain membuat jadwal kerja harian dan mingguan. Menghitung kebutuhan material dan peralatan sesuai jadwal kerja. Dan menghitung kebutuhan tenaga kerja sesuai jadwal kerja.
  4. Melakukan Pekerjaan Persiapan pembesian/penulangan beton antara lain meninjau/mensurvai area tempat pelaksanaan pembesian/penulangan beton. Mengajukan dan menyiapkan tenaga kerja dan peralatan yang diperlukan. Mengajukan dan menyiapakan bahan beserta penempatannya sesuai jumlah dan ukuran dan menjelaskan spesifikasi/instruksi kerja/procedure kerja kepada tukang /pekerja.
  5. Mengkoordinir dan mengawasi pembuatan dan pemasangan pembesian/penulangan beton antara lain membuat daftar pemotongan besi sesuai shop darwing (Gambar kerja) dan BBS (Bar Bending Schedule). Mengkoordinir dan mengawasi pemotongan, pembengkokkan dan perangkaian pembesian / penulangan beton di workshop. Mengkordinir dan mengawasi pemasangan, perangkaian dan penyetelan pembesian / penulangan beton diarea pekerjaan. Mengatur / menghitung dan menempatkan besi beton sisa untuk dimanfaatkan
  6. Memeriksa, mengevaluasi dan melaporkan hasil pelaksanaan pembuatan dan pemasangan pembesian / penulangan beton antara lain memeriksa hasil pemasangan / pembesian penulangan beton dan melaporkan kepada pemberi pekerjaan. Melakukan piket (storing) pada waktu pengecoran beton. Melaporkan volume hasil pekerjaan. Membuat evaluasi internal hasil pelaksanaan pekerjaan pembesian / penulangan beton.
  7. Menguasai dan melaksanakan kontrak / perjanian kerja. Antara laian melakukan penjajakan dan negosiasi untk mendapatkan pekerjaan. Menguasai dan menyetujui isi kontrak / perjanjian kerja. dan melaksanakan kontrak / perjanjian kerja.