Uraian Tugas Ahli GIS

Uraian Tugas Dan Tanggungjawab Ahli GIS. Tenaga Ahli GIS diharapkan dapat menguasai secara baik pekerjaan-pekerjaan GIS yang paling umum. Seperti kemampuan mengedit data vector, menciptakan data di software GIS yang berasal dari berbagai sumber (dokumen kertas, data Excel, peta tulisan tangan, dll), Pekerjaan yang umum biasanya melibatkan pembuatan peta kartografi dan manipulasi data. 

Teknologi Sistem Informasi Geografis dapat digunakan untuk investigasi ilmiah, pengelolaan sumber daya, perencanaan pembangunan, kartografi dan perencanaan rute. Misalnya, SIG bisa membantu perencana untuk secara cepat menghitung waktu tanggap darurat saat terjadi bencana alam, atau SIG dapat digunaan untuk mencari lahan basah (wetlands) yang membutuhkan perlindungan dari polusi.

Uraian Tugas Dan Tanggungjawab Ahli GIS

Uraian Tugas Dan Tanggungjawab

  1. Mengkoordinir kegiatan team dalam melaksanakan pekerjaan penyusunan sistem informasi geografis untuk saluran drainase.
  2. Menyiapkan program kerja SIG.
  3. Koordinasi dalam penentuan referensi yang digunakan dengan direksi pekerjaan.
  4. Memeriksa data lapangan dan membantu melakukan analisis data serta mengarahkan team dalam penggambaran.
  5. Menghadiri diskusi dan memimpin asistensi pengukuran.
  6. Bertanggung jawab terhadap hasil pekerjaan topografi.
  7. Pembuatan Peta
  8. Mengikuti staf konservasi ke lapangan untuk mengecek kondisi di lapangan dibandingkan kondisi yang dilihat dari citra satelit.
  9. Bekerjasama dengan tim konservasi dalam mengumpulkan data GPS terkait dengan kebutuha program.

Dikutip Dari Berbagai Sumber