Pengembangan Usaha Kecantikan

UraianTugas.Com - Pengembangan salon kecantikan saat ini lebih berfariatif. Perkembangannya sangat pesat dalam jangka waktu beberapa tahun terakhir dapat melahirkan banyak bisnis yang baru. Dewasa ini usaha kecantikan tidak hanya mengurus seputar make up/tata rias dan rambut saja tetapi sudah mencakup fashion, SPA therapy, bridal, wedding photography, wedding planner, wedding organizer, dan lain-lain. Tidak semua bisnis kecantikan dimulai dengan modal yang besar, dengan modal sedikit lulusan tata kecantikan sudah bisa membuka usaha salon kecantikan. Selain modal membuka usaha kecantikan juga diperlukan jiwa wirausaha, dan keahlian.

Baca Juga : Cara Mudah Memulai Usaha Salon

Salon kecantikan adalah usaha jasa yang berkaitan dengan perawatan kecantikan seperti perawatan rambut, perawatan kulit, facial, manicure, padicure dan lain-lain. Salon kecantikan saat ini sudah mengalami berbagai pengembangan misalnya, salon khusus wanita, salon khusus anak-anak, salon khusus kuku, salon khusus kecantikan kulit, mobile salon (Eva sativa, 2010:67).

Baca Juga : Pengelolaan Usaha Salon

Pengembangan Usaha salon kecantikan

1. Salon khusus wanita

Salon khusus wanita merupakan salon yang hanya menerima pelanggan wanita. Awalnya salon ini banyak diminati para wanita muslimah karena mereka membutuhkan privasi dan beberapa wanita merasa tidak nyaman jika ada pria. Tetapi sekarang banyak juga wanita yang tidak berjilbab datang ke salon muslimah. Perawatan yang ditawarkan di salon ini sama dengan salon umum seperti gunting, pewarnaan, pengeritingan, pelurusan dan perawatan badan. Berikut merupakan beberapa perawatan yang ditawarkan di salon khusus wanita:

  • Perawatan rambut meliputi: creambath, hair SPA, hair mask, gunting, cuci blow.
  • Perwatan tubuh, kulit dan wajah meliputi: lulur, massage, facial, waxing, totok wajah, manicure, dan pedicure.
  • Perawatan pranikah meliputi: SPA vagina, perawatan payudara, lulur, hair SPA, facial, creambath, manicure dan pedicure.

2. Salon khusus anak-anak

Salon khusus anak-anak ini khusus diperuntukkan bagi anak-anak. Salon ini didesain sedemikian rupa sehingga anak-anak betah di salon karena anak-anak susah jika rambutnya dipotong. Karyawan yang bekerja di salon anak-anakpun harus ekstra sabar. salon anak-anak biasanya disediakan beraneka macam mainan yang dapat membuat anak betah di salon waktu dipotong rambutnya. Pelayanan yang diberikan di salon anak-anak biasanya hanya potong rambut dan cuci rambut. Anak-anak tidak memerlukan perawatan seperti orang dewasa. Walaupun perawatan yang diberikan hanya cuci dan potong rambut saja bukan berarti pengelolaan salon secara asal-asalan.

Baca Juga : Klasifikasi & Aktifitas Salon Kecantikan

3. Salon khusus kuku

Salon Khusus kuku adalah salon yang memberikan perawatan kuku dengan semua pernak-perniknya. Kuku yang indah dan terawat adalah dambaan setiap orang. Pelanggan yang datang ke salon kuku akan menemukan segala sesuatu yang berhubungan dengan kesehatan dan kecantikan kuku. Pemilik salon kuku dituntut memiliki keahlian tertentu karena perawatan yang diberikan berbeda dengan salon pada umumnya.

Seni merawat dan mempercantik kuku masih jarang di Indonesia. Sebagian masyarakat masih kurang familiar dengan usaha salon khusus kuku, tetapi jika dillihat di kota-kota besar kebutuhan akan merawat dan mempercantik kuku sudah semakin berkembang. Untuk membuka salon ini, paling tidak pemilik salon harus mempunyai pengetahuan tentang perawatan kuku, menghias kuku dan cara menjalankan bisnis ini. Perawatan yang ditawarkan di salon khusus kuku adalah:

  • Polish only: kuku akan dibentuk kemudian diberi kuteks
  • Special care polish: kuku akan dibentuk dan diberi kuteks dua warna
  • Manicure: perawatan kuku tangan
  • Pedicure: perawatan kuku kaki
  • Nail ekstension: penyambungan kuku
  • Nail art
  • Frech manicure/pedicure: perawatan kuku tangan dan kaki kemudian diberi kuteks “Frech style”.
  • Tato kuku: kuku akan ditato dengan gambar dan bisa bertahan selama dua minggu.
  • Magic nail buffing: kuku akan dibuat mengkilap tanpa kuteks.

4. Salon khusus kecantikan kulit

Salon-salon yang khusus melayani perawatan mulai banyak ditemui saat ini. Dahulu orang datang ke salon umum yang melayani semua jenis perawatan mulai dari rambut, tubug dan wajah. Akan tetapi kini orang lebih tertarik datang ke salon dengan spesifikasi perawatan yang lebih khusus. Alasannya bermacam-macam, bisa karena lebih mempunyai banyak treatment dibandingkan salon umum atau mereka dapat menemukan ahli dalam jenis perawatan tertentu di salon khusus.

Salon khusus kecantikan kulit memberikan treatmen dengan cara-cara yang modern dan treatmen yang disesuaikan dengan keluhan konsumen seperti jerawat, komedo, bopeng, flek, penuaan dini, pori-pori besar, kulit sensitif, kulit kering dan sebagainya. Contoh perawatan kulit wajah yang dilakukan di salon kecantikan kulit antara lain penggunaan teknologi laser untuk memperbaiki kulit wajah yang bopeng, keriput maupun penuaan, flek, pori-pori besar. Teknologi laser juga digunakan untuk perawatan kulit agar menjadi lebih kenyal, halus, dan bersinar.

5. Mobile salon

Mobile salon adalah salon yang bisa bergerak kemana-mana atau mobile. Tujuan salon ini dibuka adalah untuk melayani pelanggan yang tidak mempunyai waktu untuk pergi ke salon, malas antri di salon, salonnya terlalu jauh dari rumah dan sebagainya. Dengan adanya mobile salon ini, pihak salon yang mendatangi pelanggan kerumahnya, sehingga untuk menjaga kualitas pemilik salon harus selalu memperbaharui keahlian tentang perawatan dan selalu bersikap ramah. Selain itu harga treatment yang ditawarkan harus memperhitungkan biaya yang dikeluarkan untuk mendatangi rumah pelanggan. (Eva sativa, 2010:67).

6. SPA (Solus Per Aqua)

SPA berasal dari kata Solus Per Aqua (Solus=pengobatan atau perawatan, per=dengan, aqua=air). Jadi SPA adalah pengobatan atau penyembuhan dengan menggunakan air. Saat ini SPA bukan lagi sekedar tren melainkan sudah merupakan suatu kebutuhan bagi masyarakat. Banyak SPA yang saat ini menawarkan berbagai macam paket yang tiap paketnya berisi berbagai perawatan dengan harga yang relatif terjangkau. Jenis perawatan yang ditawarkan di SPA antara lain: lulur (coklat, lumpur, green tea, strowbery, dan lain-lain), pijat dengan batu hangat (hot stone), SPA gaya bali, javanese lulur, aromatherapy body scrub, mandi susu, mandi rempah.

Dikutip dari berbagai sumber